Krisis di Barcelona Gara-gara Messi dan Pique
Belakangan ini bocor kabar yang mengatakan bahwa krisis yang terjadi di Barcelona dikarenakan hubungan Lionel Messi dan Gerard Pique memburuk.
Kedua pemain ini memang sudah dikenal bersahabat sejak mereka dipromosikan ke skuat utama dari akademik Barca, La Masia.
Meski begitu, media Spanyol, Don Balon mengatakan bahwa hubungan pertemanan mereka mulai merenggang. Kabar ini menyebutkan penyebabnya adalah istri mereka tidak akur satu sama lain.
Menurut pantauan sumber tersebut, kedua sahabat ini sudah jarang berbicara satu sama lain. Bahkan tidak pernah lagi bertegur sapa ketika sedang dalam sesi latihan.
Selain karena istri masing-masing tidak akur, faktor lainnya yang membuat Messi kesal adalah keputusan Pique. Bek berusia 33 tahun itu baru saja memperkerjakan mantan asisten pelatih Barca, Sarabia.
Sudah diketahui oleh publik bahwa Sarabia merupakan ‘musuh’ bagi Messi dan kebanyakan pemain utama Barca. Hal itu dikarenakan sikap mantan asisten pelatih ketika masih di bawah kepelatihan Quique Setien.
Dengan kabar ini, sangat wajar jika Barcelona sedang dalam performa terburuk mereka. Pasalnya, Messi dan Pique merupakan dua pemain senior yang seharusnya menjaga kondusivitas ruang ganti tim.