Salah satu penyakit yang banyak menyerang pria adalah kanker prostat. Untuk bisa meminimalisir terjadinya kanker prostat maka perlu mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Banyak yang belum paham, sebenarnya kanker prostat penyebabnya apa? Jangan khawatir, tulisan di bawah akan mengulas secara detail.
Prostat sendiri yakni bagian penting dalam menghasilkan cairan untuk melindungi sperma. Namun, hal ini akan terganggu ketika pria mengalami gejala kanker prostat. Lantas apa saja penyebab kanker prostat? Berikut ini hal-hal yang menyebabkan kanker prostat:
1. Faktor Genetik
Kanker prostat penyebabnya yang pertama karena faktor genetik. Dalam satu keluarga, riwayat kesehatan perlu diperhatikan dan dicermati. Riwayat kesehatan tersebut memungkinkan akan terjadi lagi pada garis keturunan salah satunya penyakit kanker prostat. Namun, seseorang bisa meminimalisir gejala yang lainnya.
Ketika ada anggota keluarga yang terkena kanker prostat atau kanker payudara, maka dalam garis keturunan resiko terkena kanker prostat akan meningkat. Dengan demikian seseorang direkomendasikan untuk sering berkonsultasi dengan dokter agar diberikan arahan untuk bisa meminimalisir penyakit keturunan tersebut.
2. Kelebihan Berat Badan
Penyebab kanker prostat pada pria selanjutnya yakni obesitas. Kelebihan berat badan akan meningkatkan resiko kanker prostat. Dalam sebuah penelitian, pria dengan pinggang besar, dalam artian berat badan berlebih, akan lebih beresiko terkena kanker prostat.
Dengan demikian, seseorang harus benar-benar menjaga pola makan agar tidak sampai kelebihan berat badan atau obesitas. Makanan yang bergizi juga perlu diperhatikan. Selain itu seseorang juga harus teratur dalam berolah raga agar berat badan tetap ideal.
3. Penyakit Menular Seksual
Kanker prostat penyebabnya yang ke-3 ada penyakit menular seksual. Ada berbagai penyakit menular seksual yang sudah merebak di berbagai wilayah. Salah satu penyakit tersebut adalah gonore. Penyakit tersebut akan meningkatkan resiko terjadinya kanker prostat pada pria.
Selain itu, hubungan intim dengan lebih dari 1 orang juga sangat beresiko terkena kanker prostat. Berhubungan intim secara bergantian akan sangat meningkatkan resiko terkena penyakit menular seksual. Hal tersebut tentunya akan sangat berpengaruh terhadap munculnya kanker prostat.
4. Makanan
Makanan merupakan salah satu penyebab munculnya banyak penyakit, salah satunya kanker prostat. Ada beberapa spesifikasi makanan yang bisa menambah resiko kanker prostat. Salah satu kandungan makanan yang bisa menyebabkan kanker prostat yakni kalsium yang tinggi.
Pria yang sering mengonsumsi olahan susu berlemak dan daging merah juga akan meningkatkan resiko penyakit kanker prostat. Dengan demikian seseorang harus benar-benar memperhatikan makanan apa yang masuk dalam tubuh. Baik itu zat gizi maupun takarannya.
Itulah jawaban mengenai kanker prostat penyebabnya apa. Setelah mengetahui penyebabnya, seseorang diharapkan bisa lebih hati-hati lagi dalam melakukan aktivitas agar resiko terkena kanker prostat kecil. Seseorang juga harus tetap menjaga pola hidup yang benar.